6 Sept 2017

Cara Hemat Berbelanja Online

Kamu belum pernah berbelanja secara online, masih takut tertipu dan merasa tidak aman dengan transaksi secara online? Kali ini admin Life Into Words akan membagikan Cara Hemat Berbelanja Online yang pastinya langsung dari pengalaman pribadi admin sendiri yang sudah sangat sering berbelanja secara online. Dan admin lebih sering belanja melalui Bukalapak, Tokopedia dan Shopee melalui aplikasi yang tersedia di Google Play Store. Apalagi admin sekarang kalo gk belanja online sebulan aja rasanya seperti meriang gak jelas, kepala pusing-pusing dan perut terasa mulas di setiap saat (kecuali setelah punya pacar ini jadi agak susah belanja online, susah di bagian keuangan maksudnya).

Bukan hanya cara berhematnya sih, disini akan kita rangkum juga bagaimana agar kita berbelanja itu aman dan nyaman tanpa takut tertipu oleh para penjual yang kebanyakan nakal juga dan itu terjadi pada sebagian besar para online shop abal-abal. Nah, mari langsung kita ke inti dari tulisan ini, simak baik-baik agar dapat bermanfaat untuk kita semua.

Ilustrasi Belanja Online

Persiapkan Daftar Belanjamu Sedini Mungkin
Beda berbelanja langsung dengan belanja online. Bagi admin belanja online itu artinya belanja borongan agar biaya tidak terlalu terbebani pada ongkos kirim yang lumayan mahal, apalagi kita berada di wilayah yang sangat jauh dari Online Shop yang ada. Jadi persiapkanlah budgetmu sebaik mungkin dan buatlah list belanjaan yang terencana dan sesuai kebutuhan pastinya. Dan yang penting lagi rencanakan sedini mungkin, kalau bisa jauh dari jadwal berbelanjamu agar ketika berbelanja dapat percaya diri dan selalu prima dalam berbelanja, untuk menghindari keraguan yang berlebih ketika berbelanja online.


Carilah Toko Online yang Lengkap Isi Etalasenya
Semakin lengkap isi Online Shop, semakin banyak yang mampu kita belanjakan dalam satu toko, artinya semakin mampu meminimalisir jumlah pengeluaran akibat ongkos kirim. Dan memang ongkos kirim ini menjadi topik yang sangat enak untuk dibahas karena menjadi permasalahan utama ketika berbelanja online. Jadi jangan lelah untuk mencari dan terus mencari online shop yang lengkap isinya dan sebenarnya seni dari berbelanja online itu adalah ketika kita berburu Olshop yang mumpuni dan mampu menampung kebutuhan kita.


Berburu Harga Murah dan Fantastis
Seperti yang kita bahas sebelumnya, serunya berbelanja online adalah ketika kita hunting online shop, selain karena banyak isi etalasenya, juga dari kisaran harga yang ditawarkan oleh para Online Shop. Selalu bandingkan harga dari satu toko ke toko yang lain dengan cermat, apalagi jika kamu berbelanja di Shopee ada istilah Garansi Harga Termurah yang artinya jika kamu menemui Online Shop yang berlabel seperti ini, kamu bisa mengklaim harga termurah dari toko lain untuk mendapatkan ganti rugi sebanyak 2 kali lipat dari harga tersebut. Seru banget kan berburu harga murah ini, intinya jangan malas itu aja syaratnya.


Jangan Mudah Terpedaya
Seringkali kita kecewa ketika membeli dari online shop karena pada saat barang diterima, selalu saja tertipu, bisa jadi barang palsu atau rusak karena pengemasan yang asal-asalan. Terkadang kita lupa melakukan pengecekan pada barang dan langsung mengkonfirmasi pesanan diterima, asli apes banget. Kalo sempat melakukan pengembalian barang pun yang ada kita terkena ongkos kirim dua kali yang akhirnya kita telah sia-sia pada waktu dan biaya. Oleh karenanya selalu lakukan survey pada penjual dengan melihat reputasinya, seperti di bawah ini.

  • Kalau di aplikasi Bukalapak carilah penjual yang Recomended Seller, Juragan ataupun Pedagang Besar.
  • Kalau di aplikasi Tokopedia carilah penjual yang memiliki tanda Medali Gold Medali Silver  Medali BronzeKarena mereka adalah penjual yang sudah pasti memiliki prestasi baik dan terpercaya.
  • Kalau di aplikasi Shopee carilah penjual yang ada tulisan Star Seller  ataupun Official Shop yang pastinya tanda tersebut telah diberikan oleh pihak Shopee karena sudah terpercaya dan terbaik.
Tapi tidak semata-mata karena tanda di atas saja yang menjadi rekomendasi kita untuk berbelanja (walaupun mereka yang memiliki tanda tersebut sudah pasti terpercaya), karena ada juga mereka yang belum memiliki tanda tapi dapat dipercaya sebagai Online Shop, caranya yaitu dengan melihat setiap rating dan komentar pada produk dari para pembeli mereka. Untuk kamu yang suka berburu harga murah dan kelengkapan isi etalase, hal ini bisa menjadi referensi kamu untuk berbelanja juga. karena menurut saya untuk keseluruhan Online Shop yang saya gunakan di atas sudah tentu dapat dipercaya karena sistem Online Shop yang di atas sudah memiliki sistem yang rapi dan pastinya menjaga para pembeli dari penipuan juga. Intinya pembeli selalu di utamakan oleh mereka, meskipun begitu yang namanya waspada adalah kewajiban kita juga, jadi tetaplah berhati-hati.


Demikian pengalaman admin dalam berbelanja online, dan jujur admin hanya sekali gagal dalam berbelanja online, dan itupun dapat barang bermerek palsu. Semua penjelasan dari cara hemat berbelanja online di atas merupakan pengalaman dari admin sendiri yang sudah hampir setahun ini selalu berbelanja secara online. Mungkin ada yang bertanya kenapa cuma 3 (tiga) Online Shop yang dibeberkan disini? Jawabannya karena memang tempat saya berbelanja online ya cuma di situ doang. Kalo dari pembaca semua ada masukan Online Shop lainnya, silakan komentar di bawah biar admin dapat pengalaman baru juga. Akhir kata admin ucapkan sampai jumpa di tulisan lainnya, dan semoga tulisan ini bermanfaat untuk kita semua.

Cara Mengurangi Rasa Jenuh (Part 1)

Apa yang biasa kita lakukan ketika mengurangi rasa jenuh terhadap sesuatu? Entah itu jenuh dalam bekerja atau jenuh ketika menghadapi tugas...